Kontak | Indonesia | English | Masuk

Beranda > Proteksi > Jenis Asuransi > Asuransi Kendaraan Bermotor > Kenali Pilihan Sobat: Fitur Asuransi Kendaraan yang Tepat

Share

KENALI PILIHAN SOBAT: FITUR ASURANSI KENDARAAN YANG TEPAT

Artikel - Kamis, 9 Mei 2024




Sobat pasti setuju, kendaraan kita bukan sekadar benda mati di jalanan. Mereka adalah bagian dari kehidupan kita, membawa kita ke tempat-tempat yang indah dan berharga. Tapi, di balik semua petualangan itu, ada risiko yang perlu kita sadari. Risiko kerusakan bahkan pencurian bisa membuat kita kehilangan lebih dari sekadar kendaraan. Biaya perbaikan kendaraan bisa sangat mahal, dan bayangkan betapa mengejutkannya ketika kendaraan kita tiba-tiba hilang dicuri.

Namun, Sobat jangan khawatir. Ada cara untuk melindungi diri kita dari risiko-risiko tersebut, salah satunya adalah dengan mengamankan kendaraan kita melalui asuransi kendaraan. Nah, dalam dunia asuransi kendaraan, ada dua jenis fitur utama yang perlu Sobat ketahui: Komprehensif (All Risk) dan Total Loss Only (TLO). Yuk, kita bahas lebih lanjut!

1. Komprehensif (All Risk):

Fitur komprehensif dalam asuransi kendaraan bermotor adalah pilihan yang lebih luas cakupannya. Dalam polis asuransi jenis ini, semua risiko kerugian pada kendaraan dijamin, mulai dari kerusakan ringan seperti lecet sampai kerusakan besar seperti total loss atau kehilangan kendaraan. Kalau kendaraan Sobat rusak, baik ringan maupun berat, asuransi bakal bayar klaim untuk memperbaiki atau mengganti bagian yang rusak. Bahkan kalau kendaraan Sobat hilang karena pencurian, asuransi bakal ganti sesuai nilai kendaraan yang dijamin. Walaupun cakupan asuransi komprehensif luas, ada beberapa ketentuan dan batasan yang perlu Sobat catat, nih. Misalnya, ada batasan pada nilai klaim yang bisa diajukan, serta syarat-syarat tertentu terkait keadaan kendaraan dan kejadian yang dijamin oleh polis.

2. Total Loss Only (TLO):

Nah, kalau TLO ini lebih spesifik. Asuransi TLO cuma bakal ngasih ganti rugi kalau kerusakan kendaraan Sobat mencapai atau melebihi 75% dari nilai kendaraan. Jadi, ini lebih fokus ke ganti rugi saat kendaraan dalam kondisi parah atau hilang. Salah satu keuntungan dari polis TLO adalah premi yang cenderung lebih terjangkau dibandingkan dengan polis komprehensif. Ini karena cakupan perlindungannya lebih spesifik dan terbatas.

Sebagai pemilik polis, tanggung jawab Sobat buat bayar premi ke perusahaan asuransi ditentukan berdasarkan beberapa faktor, antara lain:

  • Kondisi fisik kendaraan

  • Tipe kendaraan

  • Usia kendaraan

  • Lokasi penggunaan

  • Fungsi dan penggunaannya

  • Pengalaman peristiwa kerugian yang pernah dialami

  • Jenis pertanggungan dan fitur asuransi

Jadi, Sobat, di dunia yang penuh dengan ketidakpastian ini, punya asuransi kendaraan adalah langkah yang bijak. Sama seperti ketika kita menjalani rawat inap di rumah sakit dan merasa lega karena memiliki asuransi kesehatan, asuransi kendaraan juga memberikan perlindungan finansial yang sangat berarti. Nggak cuma itu, beberapa polis asuransi bahkan nawarin perluasan jaminan untuk melindungi pengemudi dan penumpang, serta tanggung jawab hukum terhadap pihak ketiga saat terjadi kecelakaan.

Nah, Sobat sekarang sudah lebih paham kan tentang fitur-fitur asuransi kendaraan ini? Ingat ya, sebelum tanda tangan polis asuransi, pastikan Sobat paham betul dengan apa yang ditawarkan, serta syarat dan ketentuannya. Jangan sampai ada yang terlewat! Semoga perjalanan Sobat selalu aman dan lancar, ya!


Rating

Senang
100%
Puas
0%
Menginspirasi
0%
Tidak Peduli
0%

Daftar Perusahaan Fintech Lending Yang Berizin dan Terdaftar di OJK per 24 Mei 2021

Selengkapnya >>

v

Tips Terpopuler

Asuransi Syariah
Baca selengkapnya >>
Penting! Pahami Jenis-Jenis Risiko Keuangan dan Solusinya
Baca selengkapnya >>
Yuk, Simak Jenis-Jenis Asuransi Jiwa Yang Perlu Kamu Ketahui!
Baca selengkapnya >>
Ingin Mengajukan Klaim Asuransi? Yuk Pahami Dulu Tahapannya
Baca selengkapnya >>
Yuk Ketahui Istilah-Istilah Dalam Perasuransian
Baca selengkapnya >>

Tips Terbaru

Kenali Pilihan Sobat: Fitur Asuransi Kendaraan yang Tepat
Baca selengkapnya >>
Jangan Abaikan "Ekses Asuransi": Pentingnya Buat Paham Biar Nggak Boncos!
Baca selengkapnya >>
Pahami Pengecualian Polis dan Polis Tidak Aktif pada Asuransi Kesehatan
Baca selengkapnya >>
Asuransi Kesehatan Anak untuk Buah Hati Tercinta
Baca selengkapnya >>
Mau Rawat Inap? Pahami Dulu Cara Klaim Asuransi Kesehatan
Baca selengkapnya >>