Kontak | Indonesia | English | Masuk

Beranda > Investasi > Jenis Investasi > Investasi Logam Mulia > Nabung Emas untuk Daftar Haji

Share

NABUNG EMAS UNTUK DAFTAR HAJI

Artikel: Kamis, 13 Juni 2024



Haji merupakan salah satu ibadah yang perlu dipersiapkan oleh umat muslim. Sebagai negara berpenduduk mayoritas muslim, jumlah pendaftar haji di Indonesia terus meningkat. Di sisi lain pelaksanaan ibadah haji dilakukan secara serentak dan memiliki waktu khusus (Bulan Dzulhijjah). Hal ini membuat kuota keberangkatan haji per tahun untuk setiap negara terbatas dan ada antrean keberangkatan haji.  Nah oleh karena itu, persiapkan ibadah haji sejak muda, agar bisa berangkat haji selagi mampu secara fisik dan keuangan. 

Untuk menjalankan ibadah haji Sobat perlu menyiapkan dana secara khusus. Di Indonesia setiap calon jemaah haji perlu membayar Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) kepada Kementerian Agama untuk mendapatkan kuota keberangkatan haji. Berikut adalah beberapa tips mempersiapkan dana haji:

  1. Hitung kebutuhan biaya haji dan pertimbangkan tingkat inflasi. 

Sobat bisa mengecek biaya pendaftaran haji melalui situs resmi Kementerian Agama. Biaya dan antrean keberangkatan haji untuk setiap provinsi bisa berbeda, dan bergantung paket haji yang dipilih.

  1. Sisihkan dana khusus ibadah haji secara konsisten

Setelah tahu jumlah dana yang harus dikumpulkan, tentukan target menabung Sobat. Biasakan hidup hemat agar bisa menyisihkan dana secara konsisten. Jangan lupa mantapkan niat Sobat untuk mewujudkan ibadah haji. Dengan memiliki niat yang lurus akan membantu Sobat dalam menabung dana secara konsisten.

  1. Gunakan rekening terpisah untuk menyimpan dana haji

Orang zaman dulu menabung dana haji di celengan atau di bawah bantal. Tapi hal ini tidak aman karena berisiko hilang atau rusak. Oleh karena itu, manfaatkan produk keuangan untuk menabung dana haji. Jangan lupa gunakan rekening terpisah agar dana haji mudah dipantau dan tidak tercampur dengan kebutuhan lain.


Saat ini, Sobat bisa mempertimbangkan untuk membuka tabungan haji dalam bentuk uang atau emas. Nah, jika Sobat menabung dana haji dengan emas, jumlah gram emas yang perlu ditabung semakin sedikit. Hal ini terjadi karena kenaikan dana haji akan diimbangi dengan harga emas yang cenderung naik. Inilah salah satu keunggulan tabungan emas yaitu melindungi nilai uang dalam jangka panjang. Sebaliknya jika Sobat hanya menabung uang, nilainya akan cenderung tergerus inflasi. Jadi seiring dengan kenaikan biaya haji, uang yang perlu ditabung juga jadi semakin bertambah.






Lalu bagaimana cara menabung emas untuk haji?

  • Buka rekening tabungan haji melalui perusahaan gadai, bank, atau aplikasi investasi.

  • Pastikan memilih lembaga yang sudah berizin dan diawasi OJK.

  • Perhatikan syarat dan ketentuan yang berlaku

  • Sobat bisa mulai menabung emas dengan metode tunai atau mencicil

  • Biasakan menabung secara konsisten agar dana haji tercapai


Menabung emas untuk daftar haji? Menarik bukan? Itulah tips menabung dana haji, semoga bisa membantu Sobat Sikapi yang sedang merencanakan ibadah haji. Yuk rencanakan keuangan dengan bijak agar mampu mewujudkan ibadah impian.


Referensi

https://www.galeri24.co.id/post/menabung-emas-untuk-biaya-naik-haji


Rating

Senang
40%
Puas
20%
Menginspirasi
30%
Tidak Peduli
10%

Daftar Perusahaan Fintech Lending Yang Berizin dan Terdaftar di OJK per 24 Mei 2021

Selengkapnya >>

v

Tips Terpopuler

Harga Emas Naik Turun, Apa Penyebabnya?
Baca selengkapnya >>
PENYEBAB NAIK TURUN HARGA SAHAM SUATU PERUSAHAAN
Baca selengkapnya >>
Mengenal Candlestick, Rambu-rambu Saham untuk Investor
Baca selengkapnya >>
Hai Calon Investor, Yuk Mengenal Jenis Pasar Modal
Baca selengkapnya >>
INVESTASI SAHAM JUGA HARUS PUNYA STRATEGI DONG! YUK, BAGI INVESTOR PEMULA SIMAK ARTIKEL BERIKUT INI!
Baca selengkapnya >>

Tips Terbaru

Sejarah Pasar Modal Indonesia, dari Masa ke Masa
Baca selengkapnya >>
Hadapi Inflasi dengan Investasi Sesuai Profil Risiko
Baca selengkapnya >>
Nabung Emas untuk Daftar Haji
Baca selengkapnya >>
Fears and Greed: Hindari Bias Psikologi dalam Berinvestasi
Baca selengkapnya >>
Rekomendasi Investasi 2024 untuk Sobat Cuan
Baca selengkapnya >>